Berbagi Keberkahan di Yayasan Pesantren Yatim Piatu MUB Bersama Rumah Gizi

Bandung, Yayasan Askara — Pada 2 Juli 2024, Yayasan Askara Cakrawala Nusantara bersama Rumah Gizi menggelar Program BERLIAN (Berbagi Keberkahan, Kesehatan, Pendidikan, & Pelatihan) di Yayasan Pesantren Yatim Piatu Madinatul Ulum Bandung (MUB). Program ini dirancang sebagai upaya berkelanjutan untuk memberikan manfaat tidak hanya secara materi, tetapi juga melalui kesehatan, pendidikan, serta pelatihan soft skill dan hard skill.

Pemeriksaan Kesehatan dan Status Gizi

Kegiatan dimulai dengan tema kesehatan. Sebanyak 20 santriwan Yayasan Madinatul Ulum menjalani pemeriksaan berat badan, tinggi badan, serta analisis status gizinya oleh nutritionist. Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa 55% peserta memiliki status gizi baik, sementara lainnya tergolong overweight, obesitas, atau sangat kurus. Dari segi tinggi badan, mayoritas anak memiliki tinggi normal (80%), namun sebagian kecil tergolong pendek bahkan sangat pendek.

Selain itu, peserta juga diperiksa kondisi kesehatan gigi dan mulut. Beberapa ditemukan memiliki gigi berlubang dan karang gigi, yang memerlukan pemeriksaan lebih lanjut dengan dokter gigi untuk penanganan optimal.

Edukasi Gizi: Pola Makan Sehat dan Bijak Memilih Jajanan

Santriwan Yayasan Madinatul Ulum juga menerima edukasi tentang pola makan sehat. Edukasi ini mencakup pengenalan prinsip makanan thayyib, panduan Isi Piringku untuk pola makan seimbang, dan tips memilih jajanan yang sehat.

Dengan metode interaktif, anak-anak diajak menonton video animasi, berdiskusi tentang jajanan favorit mereka, serta mengikuti kuis dan sesi tanya jawab. Edukasi ini bertujuan membangun kesadaran anak-anak sejak dini mengenai pentingnya pola makan yang sehat dan bijak dalam memilih jajanan.

Makan Bersama dengan Hidangan Sehat

Acara dilanjutkan dengan makan bersama. Hidangan spesial berupa Japanese Katsu disiapkan langsung oleh chef Rumah Gizi menggunakan bahan berkualitas, seperti nasi merah organik, tempe katsu, sayuran dengan saus kari Jepang, lalaban, buah segar, dan infused water. Menu ini dirancang oleh nutritionist untuk memastikan kandungan gizi yang optimal bagi anak-anak.

Berbagi Keberkahan dan Santunan

Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan santunan dari para donatur. Program BERLIAN menjadi wadah untuk berbagi keberkahan dengan mereka yang membutuhkan, sekaligus menguatkan solidaritas dan kebaikan antar sesama.

Semoga melalui Program BERLIAN, lebih banyak pihak yang terinspirasi untuk berbagi dan mendukung Yayasan Askara Cakrawala Nusantara bersama Rumah Gizi dalam misinya menciptakan masyarakat yang sehat dan mandiri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *